01/10/2025 · 3 hari yang lalu

Sudah Ada 55 Unit WIM di Jalan Nasional, Penegakan ODOL Makin Ketat

weigh in motion (WIM), ODOL (Over Dimension Overload), Sudah Ada 55 Unit WIM di Jalan Nasional, Penegakan ODOL Makin Ketat

GridOto.com - Pemerintah terus menggenjot digitalisasi dalam pengawasan kendaraan lebih dimensi dan lebih muatan (ODOL) guna menekan angka kecelakaan lalu lintas dan kerusakan infrastruktur jalan.

Salah satu upaya utama adalah pemasangan alat timbang otomatis atau Weight in Motion (WIM) yang telah tersebar di berbagai ruas jalan tol dan jalan Nasional.

Hal itu seperti disampaikan oleh Direktur Bina Teknik Jalan dan Jembatan Ditjen Bina Marga Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (KemenPU), Pantha Dharma Oetojo.

Pantha menjelaskan, bahwa saat ini sudah terpasang 26 titik WIM di jalan tol Pulau Sumatera, dengan 14 titik yang telah terintegrasi dengan sistem Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE).

Sementara di Pulau Jawa, terdapat 14 titik WIM dengan 5 titik yang sudah terkoneksi dengan ETLE dan BLUe.

“Secara total, terdapat 55 unit WIM yang terpasang di jalan nasional tol dan non tol, di antaranya 5 unit telah terintegrasi dengan ETLE dan BLU-E, 19 unit terhubung ETLE, serta 48 unit tersambung dengan database Ditjen Bina Marga dan Kemenhub," kata Pantha di Jakarta, Rabu (1/10/2025).

Menurutnya, masih ada 7 unit yang belum terintegrasi.

Pantha menambahkan, pemerintah berencana menambah pemasangan fasilitas WIM sebanyak lima unit per tahun sebagai upaya pengoptimalan penegakan hukum terhadap kendaraan ODOL

“Pengoptimalan WIM yang sudah terpasang sangat penting agar penindakan pelanggaran muatan dan dimensi dapat dilakukan secara otomatis dan akurat,” tambahnya.

Hal senada disampaikan Direktur Jenderal Perdagangan Dalam Negeri Kementerian Perdagangan, Iqbal Shoffan Shofwan.

Ia menyatakan akan meningkatkan pendataan dan pertukaran data daftar muatan barang untuk mendukung deteksi dini pelanggaran muatan lebih dimensi.

"Pentingnya peran pemerintah daerah dalam pengawasan keselamatan angkutan barang, terutama melalui pelaksanaan uji berkala kendaraan di tingkat kabupaten/kota.

Postingan Terkait

Categories

Tags

© CarPress Network. All Rights Reserved. Designed by CarPress